Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


PTPN IV Laras Diduga Abaikan Kepentingan Umum, Jalan Kabupaten Simalungun Rusak Parah Akibat Truk Pengangkut CPO Sawit

Senin, 10 Maret 2025 | Senin, Maret 10, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-03-09T17:36:16Z

 


CNEWS - SIMALUNGUN – Warga Kecamatan Laras, Kabupaten Simalungun, mengeluhkan kondisi jalan lintas yang rusak parah akibat aktivitas truk pengangkut hasil pabrik milik PTPN IV Laras. Jalan kabupaten yang seharusnya digunakan untuk kepentingan umum kini dipenuhi lubang dan genangan air saat hujan turun, menghambat mobilitas masyarakat.


Setiap hari, truk tangki bermuatan Crude Palm Oil (CPO) dengan roda 10 melintas di jalan kelas III tersebut, menyebabkan kerusakan yang semakin parah. Warga menilai perusahaan perkebunan milik negara ini tidak peduli dengan dampak yang ditimbulkan terhadap infrastruktur dan kehidupan masyarakat sekitar.


"Sudah bertahun-tahun kami tidak pernah menikmati jalan yang baik. Sementara daerah lain bisa memiliki akses jalan yang layak, kami justru harus bertahan dengan kondisi jalan yang semakin buruk," ujar Snen, salah satu tokoh masyarakat setempat. Ia menyesalkan minimnya kontribusi perusahaan dalam perbaikan jalan, meski aktivitas angkutannya menjadi penyebab utama kerusakan.


Masyarakat berharap PTPN IV Laras bertanggung jawab dan turut serta dalam perbaikan infrastruktur sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Selain itu, mereka meminta pemerintah daerah turun tangan agar pembangunan jalan yang menghabiskan miliaran hingga triliunan rupiah tidak sia-sia akibat kerusakan yang terus berulang.


Hingga berita ini diterbitkan, pihak PTPN IV Laras belum memberikan tanggapan terkait keluhan masyarakat.( TimRed) 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update